Belajar Blogwriting dengan The Jannah Institute

November 07, 2017

Menulis itu adalah hal yang penting, bahkan ada yang mengatakan kalau ‘orang berilmu itu wajib menulis.’ Sebenarnya menulispun bisa dengan berbagai macam cara dan melalui banyak media. Bahkan saat kita update status di media sosial juga sudah bisa disebut menulis.


Bagi sebagian orang menulis bisa membantu banyak hal, mulai dari mengurangi beban pikiran yang penuh, mengisi waktu luang, berdakwah, hingga menambah penghasilan agar dapur tetap mengepul.
..
Zaman canggih seperti sekarang, dimana media sosial berkembang pesat dan aplikasi messenger berevolusi makin bervariasi, kita bisa menulis dimana saja dan kapan saja. Kita juga bisa belajar lewat media apa saja. Salah satunya lewat WAminar (Whatsapp seminar).
..
Whatsapp merupakan aplikasi messenger lintas platform yang memungkinkan kita bertukar pesan tanpa biaya sms, karena whatsapp menggunakan paket data internet yang sama untuk email, browsing web dll.
..
Salah satu kelebihan whatsapp adalah “Group Chat”. Group Chat di WA bisa menampung anggota lebih banyak, sekitar 256 anggota, dibandingkan dengan aplikasi serupa, blackberry messenger yang hanya menampung kurang dari 50 anggota. Nah, Waminar ini adalah ‘mini seminar’ di dalam sebuah group chat yang telah dibuat di aplikasi whatsapp messenger. Layaknya seminar offline pada umumnya, maka akan ada seorang pemateri yang menjelaskan tentang sesuatu dengan menulisnya di group dan feedback yang datang juga berupa pesan tulisan.
..
Meskipun sudah agak lama berlalu, Jumat 27 Oktober lalu, WAminar mengenai blogwriting di WAG (Whatsapp Group) Alumni Freelance Writer The Jannah Institue berjalan dengan baik. Ada banyak pengetahuan baru yang bisa menambah wawasan dan profit dunia akhirat kalau dipraktekkan. Karena memiliki ilmu, sejatinya adalah untuk diamalkan, seperti kata Syaikh Abdullah bin Shalih Al Fauzan, “Ilmu tidak dituntut melainkan supaya diamalkan.”
..
Menurut Prita, pendiri The Jannah Institute, blog dan website itu berbeda. Website lebih cenderung seperti portofolio produk atau jasa yang berisi company profile, produk, layanan dsb yang bersifat one way communication.


Namun blog berbeda lagi, ia bersifat two way communcation. Isinya bisa bermacam-macam, menyangkut portofolio dan artikel-artikel yang memuat aktivitas sehari-hari. Sehingga tidak jarang, hampir semua website yang memiliki tujuan untuk ‘menjaga’ komunitasnya, dia juga akan memiliki kategori untuk blog. Contohnya Traveloka.
..
Di Indonesia ada dua platform terkenal yang populer untuk membuat blog yaitu wordpress dan blogspot/blogger.com, masing-masing memiliki kelebihan dan kekurangan.
..
Wordpress lebih fleksibel untuk bisa upgrade desain dan customize macam-macam tampilan, hanya saja sering juga menjadi semacam ‘uji coba’ hacker. Kelemahan wordpress adalah harus membayar tempat (hosting) dan alamatnya (domain) kalau kita mau merubahnya menjadi TDL (Top Level Domain) –dimana url blog kita akan berakhiran .com/.net/.id dan lain-lain- Dan biasanya untuk membeli domain dan hosting itu harus menyediakan budget extra karena harganya yang mahal, paling murah sekitar 500rb.
..
Blogspot/blogger adalah milik google. Kelebihannya, blogger jarang kebobolan atau sulit ditembus hacker, juga biaya domain yang jauh lebih murah daripada wordpress, sekitar 150rb-an setahun. Dan hostingnya free dari google. Kelemahannya, customize desain yang terbatas.
..
Bagi pemilik email gmail, bisa langsung login/sign up menggunakan user dan passwordnya. Satu alamat email bisa digunakan untuk 50-an blog, namun hal ini tidak disarankan karena membuat berat dan berpengaruh ke SEO (Search Engine Optimization)
..
Setelah membuat blog, maka tugas selanjutnya adalah memberi kehidupan pada blog tersebut. Kehidupan itu adalah menulis. Blogging is writing. Sedangkan pelengkap lain seperti gambar, infografis dan video itu adalah pendukung visual supaya pembaca betah. Dan bisa disebut masuk ke ranah konten kreatif.


Penulis menulis untuk siapa juga perlu diperhatikan. Biasanya penulis menulis adalah untuk pembacanya dan untuk keperluan mesin pencari semacam google. Paling bagus kalo bisa mengkombinasikan keduanya, tulisan yang enak dibaca dan ramah di google.
..
Salah satu kriteria tulisan yang enak dibaca adalah tulisan yang baik. Bagaimanakah tulisan yang baik itu?
..
Standar sebuah tulisan yang informatif untuk blog minim 1000 kata biasanya terdiri dari : 1) Pembukaan; 2) Pengalaman; 3) Informasi; 4) Pengalaman dan 5) Tips.
..
Menulis itu tentang rasa, sama seperti ketika kita belajar memasak, kita akan sangat tergantung pada resep, takarannya diukur, waktunya dihitung dan dijaga pakai alarm, tiap satu langkah kembali lai ngintip resep. Ketika jam terbang di dapur sudah tinggi, tidak perlu lagi melihat resep, menakar bumbu hanya tinggal main feeling saja.


Menulis pun juga demikian, tidak ada cara lain selain berlatih dan mengembangkannya dari waktu ke waktu. Perhatikan feedback dari komentar-komentar yang masuk, terkadang lewat inbox atau japri. Terima semua masukan, ambil yang positif.
..
Di dalam dunia kepenulisan, klien menyewa jasa seorang writer/blogger berdasarkan tujuannya terbagi dalam dua tipe :
1.       Tujuan klien yang hanya ‘nitip’ untuk menanam link sebanyak-banyaknya di banyak blog, maka standarnya adalah DA/PA. Komisi/fee disesuaikan dengan nilai DA/PA yang dimiliki oleh suatu blog. Semakin tinggi DA/PA-nya makan semain tinggi juga fee-nya.
2.       Bila tujuan klien membentuk brand awareness, maka yang terpenting adalah reputasi blogger berikut peranannya sebagai social media influencer (di IG/FB/twitter) –berapa followernya, engagementnya bagaimana, dan kontennya bagaimana- lebih seperti model/ambassador/bintang iklan dan fee-nya lebih mahal daripada type pertama tadi.
..
Hal yang tak kalah penting dalam blogging adalah meningkatkan traffic. Karena traffic inilah yang mempengaruhi DA/PA dan mood booster buat seorang blogger.
..
Ada beberapa hal yang bisa dilakukan seorang blogger untuk meningkatkan trafficnya :
1.       SEO
Tulisan ramah SEO minimal 1000 kata, dalam penulisannya sebuah artikel pun perlu diperhatikan keyword-keywordnya. Sertakan di paragraf awal, tengah, akhir. Lalu ganti permalink.
2.       Share di media sosial yang kita miliki : Instagram, facebook, twitter, fanpage, grup/komunitas yang kita ikuti –sesuaikan dengan tema-
3.       Blogwalking
Blogwalking adalah kegiatan mengunjungi blog orang lain dengan meninggalkan identitas name/url. Tujuannya agar mereka mengunjungi kita balik.
..
Dari semua itu, blogging tidak akan ada artinya tanpa tujuan yang benar. Tulisan kita tidak akan bermakna, baik di sini maupun di sana. Di sini dalam kehidupan dunia yang fana dan di sana dalam kehidupan dunia akhirat yang kekal abadi.
..
Adalah setiap jari-jari kita bergerak selayaknya memang untuk mencapai keridhaan Illahi Rabbi. Karena manusia memang diciptakan untuk beribadah hanya kepada-Nya. Terlepas dari apapun yang dilakukannya selama di dunia, apakah dia menulis ataukah mengisi kehidupannya dengan hal lain.


Seperti kata Imam Syafi’i “Ilmu itu ibarat buruan. Ikatlah dengan menulisnya.” Blogging adalah cara mengikat zaman sekarang.
..
Jember, 07 November 2017
Helmiyatul Hidayati

You Might Also Like

6 comments

  1. Hmmm, makasih ya udah dirangkumin, semoga bisa bermanfaat buat praktek sehari2, hehe. Rencana mau ditulis di web TJI, eh keduluan, good job :D

    ReplyDelete
  2. Makasi mbak ulasannya.. bisa dimengerti banget bahasanya :)

    ReplyDelete
  3. Semangat menulis mbaaak :)
    Konsisten yang susah sih. Oh, sama mood juga hahaa...
    Kalau lagi niat, yaaa.. 1 hari 2-3 artikel juga jos!

    ReplyDelete

Selamat datang! Berikan komentar yang nyaman dan semoga harimu menyenangkan :)